Gadis 12 tahun dengan IQ di atas Albert Einstein
Intelligent Quotient atau IQ merupakan angka yang menjelaskan tingkat kecerdasan manusia. Umumnya, rata-rata manusia normal memiliki IQ antara 91-110. Tetapi, ada beberapa manusia di dunia ini yang memiliki IQ sangat tinggi, bahkan dikatakan sebagai orang yang jenius atau sangat superior.
Salah satunya adalah anak berusia 12 tahun ini. Nicole Barr yang bertempat tinggal di Essex, London, baru-baru ini mencetak skor IQ sebesar 162. Hal tersebut berarti gadis 12 tahun ini, merupakan salah satu manusia yang dikategorikan sebagai manusia yang jenius.
Seperti dilansir dari Mashable, IQ Nicole Barr tersebut berhasil mengalahkan IQ salah satu ilmuwan yang melegenda, yaitu Albert Einstein. Saat itu, Albert Einstein memiliki IQ 160.
Ayah Nicole, Jim Barr, menyuruh Nicole untuk test IQ di organisasi Mensa. Dia mempunyai firasat bahwa anaknya kemungkinan akan di terima di Mensa, sebuah organisasi yang beranggotakan manusia dengan IQ yang sangat tinggi di dunia.
"Saya mengharapkan dia (Nicole) melakukannya dengan baik. Aku tahu dia punya pikiran yang cepat untuk menyelesaikan berbagai teka-teki. Saya punya ide dalam pikiran saya bahwa dia akan masuk ke Mensa. Dan ketika aku melihat hasilnya, 'Wow, itu skor yang tinggi'. Aku berpikir bahwa itu mungkin merupakan top skor pada tes itu", ujar Jim Barr.
Pihak Mensa juga mengakui kecerdasan dari Nicole. Sangat jarang manusia yang bisa memperoleh IQ setinggi IQ gadis kecil tersebut.
"IQ Nicole membuat dirinya menjadi salah satu dari 1 persen IQ tertinggi dari populasi" ujar juru bicara Mensa kepada Western Daily Press.
Selama ini Nicole menjadi salah satu anggota dari komunitas traveling. Gadis ini pandai dalam bidang teater dan melakukan hal-hal penting ketika mempunyai waktu luang. Tetapi, dia sendiri berharap untuk masuk di bidang medis.
"Dia anak yang bekerja keras. Dia selalu rajin sekolah dan mengerjakan seluruh pekerjaan rumahnya. Dia juga suka membaca buku dan majalah. Dia bahagia dan sering meminta pekerjaan tambahan. Dia bertekad untuk segera menyelesaikan sekolah dan ke perguruan tinggi untuk menjadi dokter anak," ujar Ibu Nicole.
[Okz/lar]
Posting Komentar