JAKARTA - Setelah menyambangi Polda Metro Jaya pada pukul 07.30 WIB dan dikabarkan mendatangi Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta, Farhat Abbas akhirnya menyambangi Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan sekira pukul 15.15 WIB.
Farhat didampingi oleh kuasa hukumnya Burhanudin menolak dikatakan menyerahkan diri. "Bukan menyerahkan diri, janji kami kan, hari ini datang untuk panggilan yang kedua," ungkapnya sebelum pelimpahan tersangka dan alat bukti ke Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan.
Dengan mengelaknya Farhat dan meminta untuk diadakannya lagi praperadilan untuk ketiga kalinya, Farhat juga yakin jika ia tidak akan ditahan. Ia yakin hal ini dapat dipertimbangkan masak-masak oleh Kejaksaan Negeri.
"Kita lihat saja nanti. Kami hadapi saja mungkin ada pertimbangan-pertimbangan lainnya, mudah-mudahan dapat dipertimbangkan lagi," tegas Farhat.
Sebentar lagi, Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan akan menentukan nasib Farhat apakah akan ditahan atau tidak dengan barang bukti handphone miliknya dan tulisan di akun Twitter Farhat yang menghina keluarga Ahmad Dhani.
(Okz/ryl)

Posting Komentar

 
Top