RIO GRANDE DO SUL - Seekor ular beracun berjenis Pit Viper akan menyerang seorang bocah yang baru berusia satu tahun, namun yang unik bocah tersebut justru menyerang duluan dan menggigit kepala ular tersebut, hingga ular itu mati.
Bocah beranama Lorenzo itu sedang bermain dengan anjing peliharaannya di taman rumah orangtua Lorenzo di Kota Mostardas di Rio Grande do Sul, Brasil. Ketika ia sedang bermain di sana mendadak muncul ular Pit Viper.
Ibunya dari Lorenzo, Jaine Ferreira Figueira, yang sedang membereskan rumah mendadak mendengar suara-suara dari arah taman, karena khawatir dia langsung menuju keluar. Namun terkejutnya bukan kepalang ketika dia melihat anak balitanya sudah berada dalam rumah dan berlumuran darah di bajunya dengan seekor ular yang sudah mati di dalam mulutnya.
Ia langsung memanggil suaminya Lucier, mereka langsung membawa Lorenzo ke Rumah Sakit di Sao Luiz sambil membawa ular itu di dalam toples untuk memastikan jenis ular itu.
Namun, ketika sampai di rumah sakit, para dokter tidak menemukan bekas gigitan ular ataupun indikasi bisa ular di tubuhnya. Ketika dokter kembali memeriksa lagi, satu-satunya yang terluka adalah ular Pit Viper itu.
“Ia (Lorenzo) menggigit ular itu di kepalanya, yang langsung membuat ular tidak berdaya untuk menyerang balik,” kata Dr Gilmar Carteri, sebagaimana dilansir dariOddity Central, Jumat (6/11/2015).
“Saya pikir anak itu sangat ketakutan dan insting pertahanan dirinya muncul namun bisa juga karena anak itu berpikir bahwa ular tersebut mainan, makanya ia menggigitnya,” tambahnya.
(Okz/ful)

Posting Komentar

 
Top