JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan (PKB) Muhaimin Iskandar mendukung Rhoma Irama yang mendeklarasikan partai baru pada Sabtu 11 Juli 2015. Partai yang diketuai Rhoma Irama ini diberi nama Partai Idaman (Islam Damai Aman).

"Saya ucapkan selamat kepada Bang Haji. Karena itu hak demokrasi Pak Haji yang sangat kita hormati. Dia kan juga bagian dari partner kita," kata Muhaimin di Kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Minggu (12/7/2015).

Politisi yang akrab disapa Cak Imin ini menambahkan, dirinya tidak takut jika harus bersaing dengan Rhoma Irama. "Ya kita lihat saja apa bang haji bisa eksis di parpol," sambungnya.

Cak Imin mengaku, partai besutannya itu sudah mempunyai pangsa yang permanen dan kuat sehingga ia tidak khawatir bersaing dengan Partai Idaman, karena adanya kemiripan dari kedua partai ini.
"Insya Allah soal suara tidak akan terpengaruh, kita sudah punya pangsa yang permanen dan kuat," ujarnya.

Cak Imin menganggap, dengan dideklarasikannya Partai Idaman diharapkan bisa saling memberi dukungan dan masukkan bagi masing-masing pihak.

"Pak Haji selalu diskusi dengan kita, kita udah seperti sahabat, layaknya saudara juga. Tentu kita akan saling support," tutupnya.
(Okz/put/sw)

Posting Komentar

 
Top