DENPASAR - Rumah ibu angkat Angeline, Margriet Christina Megawe di Jalan Sedap Malam nampak sangat kotor dan tak terurus.

Bau menyengat begitu terasa saat memasuki rumah ini. Karena halaman dalam rumah tersebut banyak kotoran ayam yang berserakan di lantai, dan terdapat barang-barang tidak dipakai.
Rumah yang dihuni oleh Angeline itu memiliki lima kamar kosan di depannya. Di dalam rumah itu terdapat beberapa kandang hewan berupa kandang anjing, ayam, kucing, kursi, beberapa kardus sampah.

Sementara di depan kosan itu ada mobil berwarna silver, yang berdekatan dengan kamar anak kandung dari pasangan Hamidah dan Rosidik ini.

 Selain itu persis di halamannya juga terdapat sebuah mobil berwarna biru tua, tidak jelas itu mobil produksi tahun berapa.
Salah satu petugas kepolisian yang menjaga rumah itu mengatakan, di belakang rumah terdapat kandang yang terbuat dari besi, yang luasnya mencapai tiga are. Sementara luas rumah tersebut sembilan are, saat ini ratusan kandang ayam itu sudah kosong tidak ada hewannya.

Seperti diketahui Margriet telah memiliki ternak ayam pada 2013 lalu yang awalnya hanya dua ekor, dan kini sudah mencapai ratusan ekor.

"Ayamnya semuanya sudah dibawa oleh Dinas Peternakan Provinsi Bali, Tapi masih ada sisa ayam yang kecil-kecil yang tidak bisa ditangkap oleh mereka," jelas salah satu petugas kepolisian yang enggan disebutkan namanya.

Sementara hewan piaraan hewan lainnya seperti anjing dan kucing sudah dititipkan Christina Telly Megawe, kakak angkat Angeline kepada dokter hewan yang ada di Denpasar.

Setelah terjadi pengungkapan kasus pembunuhan Angeline, rumah yang berpagar kayu jati itu tidak ada penghuninya lagi.

Pasangan suami istri yang menjadi penghuni kosan di sana pun sudah pindah. Sehari setelah terjadinya pengungkapan kasus itu, Rahmat Handono dan Ausiani langsung keluar dari kosan tersebut.

Sementara di kamar nomor satu terdapat sepeda motor Vario berwarna pink. "Tidak ada yang boleh diizinkan masuk ke dalam rumah, selain oleh petugas. Kalaupun waktu itu ada anaknya yang mengambil anjing itu juga didampingi oleh pihak kepolisian," jelas pria berkumis tipis ini. (Okezone.com)

Posting Komentar

 
Top