PADUAN cita rasa jeruk dan manisnya karamel cocok dijadikan sajian puding. Ingin menikmati puding dengan nuansa berbeda? Hidangan orange caramel pudding bisa jadi pilihan tepat.
Simak resepnya sebagaimana disarikan dari buku Pudding Karamel, karya Zulkaryarni Lala Komala, Senin (21/9/2015)
Bahan-bahan
300 ml susu cair
4 butir telur, kocok sebentar
3 lembar roti gandum
5-6 sdm susu bubuk
½ sdt essens jeruk
3-4 sdm gula pasir
1 sdm parutan kulit jeruk sunkist
Cara membuat
1.Lelehkan 3-4 sdm gula dalam panci hingga menjadi karamel. Tuang ke dalam pinggan tahan panas. Dinginkan dan sisihkan;
2. Potong-potong lembaran roti seperti dadu dan sisihkan;
3. Panaskan susu sampai hangat. Tambahkan potongan roti, kocokan telur, esens jeruk, setengah parutan jeruk, dan susu bubuk. Aduk rata;
4. Tuang adonan ke dalam wadah berisi karamel sekira 1/3 pinggan. Masukkan ke dalam oven dan panggang selama 45-60 menit;
5. Perhatikan jangan sampai air dalam loyang mendidih. Jika mulai mendidih, segera turunkan suhu dalam oven;
6. Sajikan puding di atas piring dengan posisi terbaik dan hiasi dengan parutan kulit jeruk. Hidangkan dalam keadaan dingin.
(Okz/ndr)

Posting Komentar

 
Top