Beberapa rumah di New York, Amerika Serikat ternyata memiliki letak
tersembunyi.
Tidak seperti kebanyakan pesohor yang rumahnya terlihat
mewah dan megah jika dilihat dari luar. Berikut beberapa rumah yang
tersimpan rahasia.
Rumah di atap Manhattan
Rumah bergaya country ini terlihat oleh fotografer George
Steinmetz dan terletak di West Village, Manhattan. Rumah ini telah
menjawab pertanyaan-pertanyaan yang umum dilontarkan, yaitu kemana Anda
harus mencari rumah? Ke pinggiran kota atau di dalam kota?
Pemilik rumah tersebut, David Puchkoff dan Eileen Stukane bisa
menjawab "keduanya".
Di rumah tersebut, Puchkoff dan Stukane bisa
mendapatkan fasilitas di dalam kota, transportasi, internet, kedai kopi.
Namun, mereka juga masih bisa menikmati hunian layaknya di pedesaan,
karena gaya rumahnya mendukung hal tersebut.
Berbicara tentang rumah impian di atas atap, satu lagi yang juga
memiliki kemiripan. Terletak di sudut East 13th Street dan 3rd Avenue,
pondok ini juga terletak di atas gedung.
Ternyata, tidak hanya satu. Menurut daftar Corcoran, ada lebih dari satu pondok, dan ada dua teras taman pribadi.
Apartemen rahasia Radio City Hall
Apartemen Rahasia Radio City Hall
Sebagai bentuk apresiasi terhadap pemerhati musik, arsitek dari Radio City Music Hall membangun apartemen mewah, lengkap dengan kursi kulit, tirai beludru, dan mural untuk Samuel "Roxy" Rothafel, seorang impresario yang memproduksi pertunjukan teater glamor tersebut.
Sebagai bentuk apresiasi terhadap pemerhati musik, arsitek dari Radio City Music Hall membangun apartemen mewah, lengkap dengan kursi kulit, tirai beludru, dan mural untuk Samuel "Roxy" Rothafel, seorang impresario yang memproduksi pertunjukan teater glamor tersebut.
Terletak tinggi di atas panggung, Roxy menghibur elit Hollywood,
termasuk Samuel Goldwyn dan Alfred Hitchcock.
Setelah kematiannya,
apartemen tersebut dilupakan dan tidak dipakai.
Namun, sampai hari ini, apartemen tersebut disimpan dalam kondisi bersih dan disewakan untuk pihak swasta.
Dunia Inggris terpencil di Upper West Side
Sepanjang jalan 95th dari Broadway, mungkin tampak seperti blok Upper
West Side biasa, yaitu trotoar beton, bangunan apartemen, dan tangga
darurat.
Tetapi, di balik itu semua, ada tangga yang mengarah ke rumah
Inggris bergaya Tudor.
Terbagi atas 63 apartemen, di area tersebut juga terdapat taman
Inggris menawan dan kelap-kelip lampu jalan.
Hal yang membuat permata
tersembunyi ini lebih menarik adalah karena tidak ada tanda selamat
datang atau pintu gerbang.
Dibangun pada
tahun 1920 untuk melayani kebutuhan listrik kota, bangunan ini diubah
pada era 60-an dan 80-an menjadi ruang kerja untuk pematung terkenal
Walter de Maria dan istrinya, Stephanie Seymour.
Disamarkan dengan fasad bekas dari luar, bangunan ini terletak di 421 East 6th Street. Saat ini, nilainya adalah 25 juta dollar AS (Rp 333,8 miliar).
Dibangun pada tahun 1920 untuk melayani kebutuhan listrik kota, bangunan ini diubah pada era 60-an dan 80-an menjadi sebagai ruang kerja untuk pematung terkenal Walter de Maria dan istrinya, Stephanie Seymour.
Struktur tersebut menyimpan lima kamar tidur, lift katrol, tangga besi cor, dan langit-langit hingga 10 meter.
(Kompas/sw)
Posting Komentar