Tanpa terasa, dua puluh tahun sudah Tipe X malang melintang di dunia musik Indonesia. Meski sempat mengalami pergantian personel beberapa kali dan diterjang banyak pendatang baru dan tren musik yang berubah, Trisno dan kawan-kawan tetap eksis.

Untuk memperingati karir mereka, Tipe X sudah berencana membuat album ke-8. Album itu bakal dirilis pada tahun 2016, karena tidak cukup waktu penggarapan bila dilepas tahun ini.

"Tahun depan, soalnya udah mau akhir tahun. Kita sih pengennya pertengahan (2016) malah, nggak depan nggak belakang banget," ujar Tipe X saat ditemui belum lama ini.

Sejauh ini materi album sudah siap, namun mereka masih menggodok ulang karena ada banyak ide yang bertebaran. Dengan jumlah personel yang banyak, Tipe X tidak bisa egois mempertimbangkan satu suara saja.

"Kita ini band kepala banyak. Satu lagu aransemennya banyak, idenya banyak. Beda sama yang berempat. Kadang ada yang marah, pengen versi ini itu. Tapi buat kita asyiknya di situ," lanjut mereka.

Untuk menjaga keistimewaan album baru mereka, Tipe X tak mau sesumbar banyak soal materi dan konsep. Mereka ingin segalanya akan jadi persembahan spesial buat fans yang sudah lama menunggu album dari Tipe X.

(Okz/phi/sw)

Posting Komentar

 
Top