"Bukan hanya karena dia istri Habibie, tapi karena jasanya yang besar."



VIVAnews - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memastikan bahwa jenazah almarhumah Ainun Habibie sangat layak dimakamkan di TMP Kalibata. Hal itu disampaikan SBY kepada Habibie melalui hubungan telepon tadi malam saat Habibie sedang mendampingi jenazah Ainun di rumah sakit.



"Presiden SBY menyatakan Ibu Ainun berhak mendapatkan perlakuan seperti itu (dimakamkan di TMP). Bukan hanya karena dia istri Habibie, tapi karena jasanya besar maka pemerintah memutuskan untuk memakamkan almarhum di makam pahlawan," ujar Juru bicara keluarga sekaligus Direktur Habibie Center, Ahmad Watik Pratiknya menirukan ucapan Presiden SBY kepada Habibie, Minggu, 23 Mei 2010.



Menurut Watik, Presiden SBY juga menyampaikan kepada Habibie bahwa beliau dan seluruh jajaran pemerintahan merasa kehilangan, karena almarhumah bukan sekedar ibu negara tapi ibu negara yang banyak berjasa kepada masyarakat melalui berbagai lembaga sosial seperti lembaga beasiswa dan tunanetra.



Menurut SBY, pemerintah juga sudah menyiapkan dua liang lahat di TMP Kalibata. "Sudah dicadangkan dua tempat di TMP, itu sudah diatur pemerintah. Karena memang Habibie merasa sudah ingin selalu bersama. Tapi mudah-mudahan pak Habibie masih diberikan umur panjang" ujar Watik.



Watik menuturkan, Habibie juga menyampaikan terima kasih atas perhatian yang diberikan presiden dan pemerintah dalam menangani semua permasalahan keberangkatan jenazah dari Jerman ke Indonesia serta proses pemakaman.



"Presiden SBY sempat juga menyampaikan perhatian dengan mengirim surat saat Ibu Ainun masih proses perawatan. Ketika surat itu dibacakan ke telinga Ainun oleh Habibie, wajah Ainun tampak trenyuh dan terharu. Tampak isi surat itu sesuatu yang amat berkesan dan berarti baginya," ujar Watik. (wm)



antique.putra@vivanews.com



• VIVAnews




Sumber berita

Posting Komentar

 
Top