VIVAnews - Gubernur DKI Fauzi Bowo tiba di komplek makam Mbah Priok atau Al Imam Al Arif Billah Al Habib Hasan bin Muhammad Al Haddad. Ada yang meneriaki, ada pula yang menyambut Fauzi Bowo dengan antusias.
Fauzi Bowo yang didampingi Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Wahyono tiba di komplek makam Mbah Priok, Koja, Jakarta Utara, sekitar pukul 15.30 WIB.
Dengan mengenakan batik hijau dan berpeci, Fauzi Bowo turun dari mobilnya. Iring-iringan kendaraan Gubernur tidak dapat melintas menuju makam.
Alhasil, gubernur yang biasa disapa Foke ini terpaksa jalan kaki sekitar 100 meter menuju makam. Saat berjalan, Foke melintasi warga yang sedang asyik mempreteli besi-besi dari mobil yang rusak dan hangus terbakar.
Meski melihat warga sedang mempreteli kerangka mobil, Foke tetap berjalan menuju makam. Saat tiba di dalam kompleks makam, Foke disambut dengan berbagai macam ekspresi.
Ada yang berebut untuk bersalaman, ada pula yang meneriaki Foke, "Bubarkan Satpol PP" dan "Pecat Bajuri". Saat ini Foke sudah masuk ke dalam kompleks makam dan berbicara dengan salah satu ahli waris, Habib Ali.
• VIVAnews
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Posting Komentar