Seorang wanita bernama Pixee Fox yang baru saja menjalani operasi pengangkatan enam tulang rusuknya, diduga mengalami gangguan dismorfik tubuh. 

Orang yang mengalami gangguan mental ini selalu merasa khawatir dengan penampilan fisiknya. Mereka akan menjalani operasi bedah plastik untuk menyempurnakan penampilan fisik sesuai keingingan.
Seperti yang dilakukan Fox, ia bermimpi untuk memiliki tubuh seperti Barbie, tokoh kartun Jesica Rabbit dan tinkerbell, sehingga mengangkat enam tulang rusuknya. Operasi yang dijalani Fox sangat berisiko tinggi.
Itulah mengapa sebagian besar ahli bedah plastik di Amerika Serikat tidak mau memenuhi permintaan Fox, karena menyadari risiko medis yang akan dihadapi wanita berusia 25 tahun itu.
Seperti dikutip dari Foxnews, tulang rusuk berfungsi sebagai pelindung banyak organ-organ penting dalam tubuh. Tulang rusuk melindungi hati, ginjal, limpa, dan paru-paru. 

Menghilangkan bagian tubuh yang berfungsi sebagai pelindung dinilai tidak pantas dan tidak etis, karena hanya akan menyebabkan kerusakan organ-organ tersebut. Operasi Fox dianggap terlalu ekstrem untuk alasan kecantikan sekalipun.
Fox bisa mengalami luka berat hingga cacat fisik karena bedah plastik yang dilakuannya. Dokter Manny Alvarez khawatir, Fox yang memiliki lebih dari 150.000 pengikut di media sosial menjadi inspirasi penggemarnya.
Fox sudah menjalani puluhan operasi bedah plastik hampir untuk seluruh bagian tubuhnya. Operasi terbaru yang dilakukannya yaitu pengangkatan tulang rusuk untuk membuat ukuran pinggangnya sangat kecil. 

Menurut dokter, orang yang mengalami gangguan ini sangat butuh konseling dari tenaga profesional.
(Kompas.com)

Posting Komentar

 
Top