MANCHESTER – David De Gea kembali tidak masuk dalam skuad Manchester United yang akan bertandang ke markas Club Brugge untuk laga leg kedua playoff Liga Champions. Laga ini akan digelar Kamis 27 Agustus 2015 dini hari WIB. Kiper Timnas Spanyol itu sendiri sudah tidak bermain dalam tiga pertandingan awal United di Premier League musim ini, plus di leg pertama playoff lalu.
 
De Gea dicoret pelatih Louis Van Gaal karena dianggap belum siap mental untuk bertanding. Masalahnya adalah karena keinginan sang kiper untuk pindah ke Real Madrid di musim panas ini.
 
Van Gaal lebih memilih untuk memainkan kiper anyar Sergio Romero. Penampilan Romero pun cukup bagus, kiper Timnas Argentina tersebut baru kebobolan satu gol musim ini.
 
Selain De Gea, di skuad United juga tidak ada nama Marcos Rojo, Phil Jones, dan Antonio Valencia. Rojo belum sepenuhnya fit dan Jones masih cedera. Sementara tidak diketahui kenapa Valencia absen, padahal dia tampil akhir pekan lalu saat United bentrok dengan Newcastle United di Premier League.
 
Berikut adalah skuad Manchester United untuk menghadapi Club Brugge:
 
Kiper: Sergio Romero, Sam Johnstone
 
Bek: Daley Blind, Chris Smalling , Paddy McNair, Matteo Darmian, Luke Shaw
 
Gelandang: Michael Carrick, Morgan Schneiderlin, Bastian Schweinsteiger, Ander Herrera, Juan Mata, Ashley Young, Memphis Depay, Adnan Januzaj, Marouane Fellaini.
 
Penyerang: Javier Hernandez, Wayne Rooney.
 
(Okz/fmh)

Posting Komentar

 
Top