Tahun ini, pagelaran pameran Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2015 memiliki unsur yang berbeda. Pengunjung bukan hanya disuguhi pameran produk-produk konsumsi dengan promo-promo menarik, tetapi juga hiburan bagi keluarga.

 
Ada banyak permainan di JFK 2015 yang menjadi ajang hiburan seru, salah satunya wahana Mobil kuno. Untuk menaiki wahana ini jangan harap Anda menemukan pedal gas, kopling ataupun rem, karena mobil ini tidak terdapat mesin di dalamnya. Satu-satunya yang menjadi penggerak Mobil kuno ini adalah kaki kita sendiri.

 Mobil kuno berjenis Volswagen (VW) ini sebenarnya adalah modifikasi dari sepeda yang dibentuk layaknya mobil VW yang dihias dengan lampu LED. Ada 4 kursi di dalamnya, yang masing-masing kursi mempunyai pedal sepeda. Jadi, seluruh penumpang Mobil VW ini memiliki tugas yang sama untuk menjalankan mobil ini.

"Sebenarnya bisa dinaiki 6 orang dengan 2 anak kecil. Karena di bagasi belakang mobil ada tempat duduk juga," ujar Andri PIC dari wahana mobil kuno.

Wahana ini sengaja dirancang untuk sebuah keluarga. Cukup dengan membayar Rp 25 ribu, pengunjung sekeluarga bisa mengelilingi arena yang berlokasi di area Gambir Expo. Dengan satu tiket pengunjung bias berkeliling selama 2 kali dengan luasan area sebesar 25 x 50 meter persegi.

Ada 6 mobil yang disediakan oleh taman pelangi sebagai tenant wahana tersebut. Tidak semuanya berbentuk mobil VW ada juga mobil berbentuk mobil klasik lainnya yang tidak kalah uniknya.

Dibutuhkan kerjasama yang baik untuk menaiki wahana ini. Oleh karena itu, wahana ini sangat cocok sebagai hiburan bagi pengunjung JFK 2015 yang datang bersama keluarga maupun teman. Antusias dari pengunjung JFK 2015 terhadap wahana ini juga cukup besar. Dalam satu hari tercatat 250 tiket Mobil VW ludes terjual.

Wahana ini dapat dinaiki setiap harinya selama 38 hari pameran JFK 2015 digelar. Pintu loket juga dibuka sejak pameran JFK 2015 dibuka hingga tutup di malam hari.

Selain Mobil VW, taman pelangi juga menyediakan wahana bermain lainnya seperti becak, sepeda, scooter. Ada juga permainan lainnya seperti euro bunge, bom-bom car, balon air dan rumah hantu. 
(Mdk/lar/sw)

Posting Komentar

 
Top