Nona Chen, warga Fuzhou, Provinsi Fujian, Cina, dipaksa ibunya sarapan pagi semangkuk daging tikus sebelum berangkat kerja.
Nona Chen awalnya mengira yang dimasak ibunya daging kelinci. Namun setelah tahu itu daging tikus, ia menolak memakannya. Malangnya, sang ibu memaksa ia menghabiskannya.

Dia mengatakan ibunya telah bekerja keras untuk mencabuti semua bulu-bulu tikus tersebut. Dia juga mengaku memakan semua daging tikus itu dengan mata tertutup."Setelah itu badanku sakit sepanjang hari," lanjutnya.

Diketahui bahwa tikus merupakan satu dari delapan hidangan berharga di Fujian Barat. Adapun dendeng tikus lebih digemari warga.

Nona Chen mengatakan keluarganya percaya makan satu tikus sama halnya makan tiga ekor ayam. Warga juga meyakini bahwa makan tikus bisa mengobati kerontokan rambut.

Dosen Sekolah Kehidupan dan Sains Universitas di Fujian mengatakan mamalia kecil itu membawa lebih selusin kuman dan ini membahayakan kesehatan orang yang memakannya
(Tribunnews)

Posting Komentar

 
Top