Jakarta - Microsoft memblokir akses ribuan akun Hotmail, untuk menanggapi hacker yang telah menjarah dan memposting akun layanan email itu di internet.
Microsoft menyatakan penjahat cyber menggunakan taktik phishing untuk menipu pengguna layanan email berbasis web gratis itu, untuk mengungkapkan informasi akun dan akses.
"Kami tahu beberapa rahasia pelanggan Windows Live Hotmail diperoleh secara ilegal oleh skema phishing dan dipaparkan di sebuah situs web," kata Microsoft.
"Kami telah mengambil langkah-langkah untuk memblokir akses ke semua akun yang telah diambil alih dan menyediakan sumber daya untuk membantu para pengguna mendapatkan kembali akun mereka," tambahnya.
Microsoft mengatakan mengetahui masalah itu pada akhir pekan lalu, setelah ribuan informasi akun Hotmail yang banyak berasal dari Eropa, telah diposting di situs Web.
Phishing adalah penipuan di internet yang melibatkan hacker menggunakan apa yang disebut sebagai "rekayasa sosial" untuk mengelabui orang agar mengungkapkan informasi secara online, atau mendownload perangkat lunak berbahaya ke komputer.
Taktik phishing termasuk di dalamnya dengan mengirim orang-orang lampiran email yang menjanjikan konten menarik seperti foto-foto seksi selebriti. Atau memikat orang untuk log-in ke halaman website palsu yang merupakan replika situs yang sah.
"Ini bukan pembobolan data internal Microsoft," tangkis perusahaan di Redmond Washington itu.
Microsoft juga menasihati pengguna Hotmail untuk mengubah password setiap 90 hari.[ito]
Sumber: Inilah.com
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Posting Komentar